Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aplikasi Android Pengatur Nutrisi Anda

Aplikasi Android Pengatur Nutrisi Anda – Pernahkah terbesit dipikiran anda, bahwa anda bisa mengatur asupan nutrisi yang masuk dalam tubuh anda, dengan bantuan smartphone android ditangan anda?

Ternyata hal ini tidak mustahil lagi untuk saat ini anda lakukan, karena sekarang sudah ada bahkan banyak tersebar di google playstore, aplikasi seputar pengatur nutrisi dalam tubuh anda.

Aplikasi yang sangat fingsional ini, diciptakan untuk menjawab kebutuhan anda, akan informasi kandungan gizi, serta pengaturan pola makan, yang sebelumnya tidak anda ketahui. 

Karena mengetahui dan menjalankan pengaturan nutrisi yang tepat masuk kedalam tubuh akan berdampak positif bagi kesehatan tubuh anda.

Maka dari itu, aplikasi unik dan fungsional ini, sangat direkomendasikan ada di smartphone android anda. Banyak aplikasi berjenis ini, yang bisa anda coba unduh dan gunakan, dengan berbagai macam fitur serta keunggulan menarik lainnya. Berikut adalah beberapa aplikasi android pengatur nutrisi, yang bisa anda coba unduh dan gunakan.

Aplikasi Android Pengatur Nutrisi Anda

Aplikasi Android Pengatur Nutrisi Anda

1. Calorie Counter PRO MyNetDiary

Aplikasi android yang pertama ini, memiliki beberapa peranan yang sangat baik untuk mengontrol asupan gizi yang masuk kedalam tubuh anda. didalamnya, terdapat informasi jenis makanan, dimana jenis makanan ini, masuk kedalam standar aplikasi penghitung nutrisi ini. selain bisa mengontrol nutrisi yang masuk, aplikasi yang satu ini juga bisa memeriksa kadar gula, kadar kolesterol, serta kesehatan jantung didalam tubuh anda.

2. Fooducute Healthy Weight Loss

Selanjutnya, ada juga aplikasi yang tidak kalah menariknya dari aplikasi sebelumnya, dimana anda bisa menghitung jumlah kalori yang masuk setiap harinya, karena aplikasi ini memang memiliki fungsi yang sama dengan aplikasi serupa. akan tetapi, salah satu keistimewaan dari aplikasi android yang satu ini adalah tidak hanya mampu menghitung jumlah kalori yang masuk kedalam tubuh, tapi bisa juga mampu menganalisa, jumlah kalori yang seharusnya bisa masuk kedalam tubuh anda.

3. Calorie Counter ByMy FitnessPal

Aplikasi yang satu ini, menyediakan fasilitas yang sangat menarik, dimana anda bisa melakukan fitness dirumah, yang mana didalamnya, terdapat ragam gerakan tubuh yang bisa anda coba yang mana bisa anda gunakan untuk mengatur kerja jantung, hingga ada sekitar 350 jenis ragam gerakan tubuh yang bisa anda coba lakukan. Aplikasi ini, memang selain mampu menghitung kalori atau sumber nutrisi yang masuk kedalam tubuh, juga sangat bermanfaat sebagai salah satu aplikasi pengawal fitness dan diet anda.

4. Calorie Counter And Diet Tracker

Yang selanjutnya, yang bisa anda coba gunakan adalah Calorie Counter And Diet Tracker, dimana aplikasi yang satu ini merupakan salah satu aplikasi yang menyediakan fitur barcode scanner, dimana fitur ini, memiliki fungsi yang mampu memudahkan anda dalam memilih makanan yang bisa anda konsumsi. Jadi hanya dengan memindai barcode saja, maka aplikasi canggih yang satu ini, bisa anda coba jalankan, jadi hanya dengan men-scan layaknya diminimarket, anda bisa mendapatkan informasi menarik seputar nutrisi makanan yang akan masuk kedalam tubuh anda.

Demikian beberapa aplikasi android pengatur nutrisi yang bisa anda coba gunakan sebagai salah satu cara untuk mendapatkan asupan nutrisi tubuh yang bagus dan seimbang didalam tubuh. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Aplikasi Android Pengatur Nutrisi Anda"