Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Twitter Datangkan Fitur Live Streaming 360 Derajat!

Baru beberapa minggu sejak twitter mengumumkan bahwa mereka telah mengimplementasikan fitur terbarunya ke dalam perangkat twitter mobile, yaitu fitur live streaming, kali ini twitter kembali membuat pengumuman bahwa perusahaan tersebut telah siap untuk mengimplementasikan fitur terbaru yaitu live video streaming secara 360 derajat. Seperti biasa, twitter akan menggunakan periscope untuk menambahkan fitur terbaru tersebut, jadi nantinya siapa saja yang memiliki akun di twitter ataupun periscope dapat melihat video yang tersebar.  Melalui konfirmasinya dalam halaman blog official, twitter mengungkapkan bahwa mereka telah mengimplementasikan fitur ini, namun hanya terbatas untuk kalangan partner kerjasamanya saja. Mengingat bahwa fitur live streaming ini nantinya akan cukup populer, maka sepertinya hanya tinggal masalah waktu saja hingga fitur ini dapat digunakan bagi seluruh pengguna twitter. 

Twitter Datangkan Fitur Live Streaming 360 Derajat!

Seperti namanya, video 360 derajat memungkinkan siapapun yang menontonnya untuk melihat lingkungan sekitar dari lokasi tempat video tersebut diambil. Hal tersebut adalah sebuah inovasi dalam melakukan rekam video, karena sebelumnya bagian yang dapat terlihat hanyalah bagian yang berada di depan layar kameera, Anda tidak akan dapat mengetahui ada hal apa dibalik kamera atau di samping frame yang ada pada layar Anda. Kini dengan fitur 360 derajat, Anda dapat mengetahui ada apasajakah di sekeliling tempat pengambilan video. Sebelum  memulai merekam video ini, ada beberapa persiapan yang harus dilakukan terlebih dahulu. Pertama adalah memasang sejenis kamera khusus pada smartphone untuk nantinya digunakan sebagai kamera utama dalam pengambilan gambar. 

Saat ini memang fitur ini hanya terbatas kepada mitra kerja twitter saja, jadi sebaiknya Anda tidak terlalu berharap banyak posting yang mencantumkan video 360 derajat beredar di beranda twitter Anda. Namun rencana implementasi fitur live video 360 derajat twitter ini sepertinya merupakan langkah awal untuk kembali meraih nama twitter sebagai salah satu media sosial terbaik yang ada saat ini.

Twitter Datangkan Fitur Live Streaming 360 Derajat!

Seperti yang kita ketahui sebelumnya, pada tahun 2016 banyak masalah yang melanda Twitter, mulai dari isu akuisisi hingga masalah vide yang sempat heboh untuk beberapa saat. Twitter sepertinya ingin membuktikan bahwa mereka benar benar sebuah perusahaan yang layak untuk mendapat acungan jempol dengan banyaknya fitur fitur baru yang dirilis dengan sangat cepat pada tahun 2016, khususnya di quartal akhirnya. Memang hal tersebut cukup sulit jika melirik kesuksesan pesaingnya, facebook yang masih berdiri dengan kokoh sebagai platform media sosial terbaik saat ini.  

Twitter Datangkan Fitur Live Streaming 360 Derajat!

Dengan adanya fitur live streaming 360 ini, diharapkan nantinya akan membawa banyak pengguna baru yang akan menggunakan jasa video streaming dari twitter ini.  Alessandro Sabateli, direktur bagian AR dan VR dari twitter juga berkata bahwa memang sulit untuk melakukan sebuah inovasi bisnis, namun twitter mantap untuk mulai merambah di era yang baru ini.

Sumber gambar: techcrunch, androidauthority

1 komentar untuk "Twitter Datangkan Fitur Live Streaming 360 Derajat!"