Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Review Game Crisis Action, Game First Shooting Person Terbaru di Android

Halo, Salam Gadget dari Nona!

Hari ini, Nona akan membuat sebuah review mengenai game baru yang belum lama ini ada di Google Play Store. Game yang akan Nona review kali ini adalah game Crisis Action, yang menurut Nona sendiri sangat keren. Game dengan genre action shooting ini merupakan jenis game dengan game play first person shooting atau biasa disebut FPS. Game dengan genre ini Nona sangat yakin pasti ada banyak sebagian dari gamers yang sangat suka untuk memainkannya.

Game yang dikembangkan oleh Hero Game ini pun mendapatkan respon yang cukup baik di Google Play Store, hal ini terbukti dengan telah didownloadnya game ini sebanyak 5 juta kali. Berikut ini adalah review game Crisis Action:


Bisa Dimainkan Secara Online dan Offline

Jika kamu ingin memainkan game satu ini, maka kamu akan mendapatkan dua pilihan mode permainan yang bisa kamu pilih sesuai dengan kondisi internet kamu. Kamu bisa memainkannya secara online maupun offline. Sehingga dengan dua mode ini, kamu bisa memainkannya secara online jika kamu memiliki paket data atau berada di jaringan WiFi, atau jika kamu memang tidak sedang memiliki paket data internet atau tidak berada di jaringan WiFi, kamu bisa melanjutkannya ke sesi permainan offline

Keunggulan lainnya yang akan Nona bahas kali ini adalah game ini bisa kamu dapatkan secara gratis di Google Play Store, namun dari segi tampilan sangat simpel namun tetap menarik. Untuk memainkannya kamu bisa juga memilih beberapa mode, yakni mode single yang mana di dalam game ini kamu akan di latih untuk mengatur skill tembak menembak dengan jumlah musuh yang tidak banyak. Disini, kamu akan menghadapi mode permainan yang akan memudahkan pemain yang masih berada di level pemula.

Yang selanjutnya jika kamu merasa sudah cukup mahir bisa menggunakan mode multiplayer yang mana kalau dalam mode ini kamu akan disuguhi dengan cukup banyak musuh, tetapi kamu bisa juga menggunakan bantuan dari teman-teman kamu melalui fitur mode PVP. Dengan berbagai macam tantangan didalam game Crisis Action ini tentu penggunanya tak akan merasa cepat bosan ketika memainkannya, semakin kamu bermain maka semakin terdorong pula kamu untuk tetap konsisten menyelesaikan tantangan demi tantangan yang tersedia.

Game Play Seru Sangat Mudah Dimainkan 

Permainan Crisis Action ini bisa dikatakan sebagai game yang cukup menantang, pun didukung dengan game play nya yang seru, serta banyaknya mode pelatihan yang bisa kamu mainkan sebelum masuk ke arena permainan yang sesungguhnya. Tombol yang disajikan pun tidak susah untuk dijangkau dengan jari-jari tangan kamu, sehingga pemain akan dimudahkan untuk menggerakkan tokoh di dalam game ini. 

Nah itulah review game crisis action dari Nona, menarik bukan? apakah kamu tertarik untuk memainkannya? Jika iya, kamu bisa mendapatkannya secara gratis di play store. Selamat mencoba dan Salam NonaGadget.com!

Posting Komentar untuk "Review Game Crisis Action, Game First Shooting Person Terbaru di Android"