Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Samsung Galaxy TabPro S, Tablet/ Laptop yang Cocok Dibawa Traveling

Dewasa ini, smartphone, tablet dan laptop menjadi produk yang paling dicari di pasar gadget Indonesia. Tak pelak, bagi masyarakat kantoran menginginkan gadget yang dapat memuaskan kebutuhan laptop dan tablet secara bersamaan. Maka dari itulah, banyak pabrikan gadget yang membuat dan meng inovasi produknya menjadi tablet dan laptop yang digabung. Microsoft dan Apple telah membuat produk semacam ini dengan laptop/tablet andalannya Surface Pro dan iPad Pro, kedua gadget ini memiliki kinerja yang setara dengan produktivitas pada mesin laptop.

Satu lagi yang menjadi saingan berat mereka, yaitu Samsung, dengan produk tablet sekaligus laptop miliknya Samsung TabPro S yang mana jarang di dengar. Tab ini telah diumumkan perilisannya pada awal tahun kemarin. Layaknya Surface Pro dan iPad Pro, mesin ini menjanjikan kinerja yang berproduktif tak kalah dari produk saingannya.

TabPro S memiliki keunggulan di hampir segala sisi. Tab ini lebih portable dari SurfacePro, dan lebih powerful daripada iPad Pro. Gadget yang tipis dan ramping ini memiliki lebar 6.3 mm dan beban seberat hanya setengah kilo. TabPro S memiliki desain yang mirip dengan produk smartphone Samsung Galaxy kebanyakan. Dengan frame metal, Super AMOLED Display pada layarnya yang terang dan jernih, menampilkan antarmuka di layar selebar 12 inchi dengan rasio 3:2 dan resolusi 2160 x 1440 pixel. Charger nya memakai port USB Type-C dan speakernya ada di kedua sisi layar.

theverge.com, TabPro S

Pada sisi performa, TabPro S berbekal processor Intel Core M3-6Y30 2.2 GHz. Processor ini tidak sekuat processor pada Surface Pro, akan tetapi tidak ada masalah untuk menggunakan app yang tersedia. RAM sebesar 4GB juga mendukung sistem kinerja nya,meski perlu diperhatikan, produk yang menyerupai performa laptop ini tidak akan bisa bekerja layaknya PC Gaming maupun PC untuk editing video dan foto. Pada kesimpulannya, TabPro S tetaplah tab yang bekerja layaknya laptop yang cocok untuk bekerja dalam lingkup yang lebih sederhana.

theverge.com, samsung TabPro S, performa

TabPro S dibekali dengan trackpad yang sempit, tapi dengan pembiasaan NONA akan menguasai trackpad ini dengan mudah. Keyboad yang tersedia pun sangat tipis karena key nya yang kecil dan jarak antar key juga sempit. Fitur diatas dikarenakan desainnya yang full slim sehingga mudah dibawa-bawa. 

Tab yang bekerja pada sistem operasi Windows 10 ini tidak cocok digunakan untuk entertainment casual seperti menonton movie atau bermain game dalam waktu yang lama, karena kapasitas baterai yang terbatas. Rata-rata baterai yang tersedia hanya mampu digunakan selama 6 jam saja.

theverge.com, spesifikasi samsung TabPro S

Selama ini, tidak ada tablet/laptop yang membuat NONA tertarik untuk dibawa-bawa traveling. Saat keluar kota dan harus berpindah-pindah tempat, membawa laptop adalah beban karena beratnya dan banyak aksesori yang harus dibawa. Dengan TabPro S ini, masalah tersebut seakan tak berarti. Produktivitas NONA tetap terjaga tanpa harus terbebani masalah berat laptop saat dibawa kemana-mana. Singkat kata, Samsung Galaxy TabPro S ini adalah gadget produktif yang cocok dibawa traveling.

Posting Komentar untuk "Samsung Galaxy TabPro S, Tablet/ Laptop yang Cocok Dibawa Traveling"